BATERAI LAPTOP TOSHIBA L 645 KU MATOT




                Beberapa hari lalu, saya dipusingkan dengan matotnya baterai laptop Toshiba L645 saya (waduh…bakalan keluar minimal 1 jtan ni tuk beli baterai yg orisinil ni, meskipun denger kabar dari temen2 ada yang seharga 750rban tuk yang tidak orisinil alias kanibal). Ditandai dengan tidak masuknya arus listrik ke baterai, terbukti dengan beberapa jam saya charge (chas) kok tetep ga bisa nyimpen nih baterai……Karena hati ini belum juga percaya dan menerima masak baru 2 tahun aja dah K.O.? Apa boleh buat… 2 tahun pemakaian alat elektronik,ditunjang dengan kurang terkontrolnya pemakaian anak2 saya terhadap laptop ni, akhirnya hati ini luluh juga, meskipun begitu hati ini masih timbul perasaan galau, resah, gelisah, penasaran juga sebenarnya seperti apa sih isinya? He…he….
                Sempat terpikir juga, apakah sama ya… Antara baterai laptop Toshiba type L645 ini dengan laptop sejenis dengan type yang berbeda? Apakah sama juga dengan baterai laptop dengan merk Acer, Lenovo, Asus, Mugen dll? Ah…untuk menjawab itu semua perlu googling juga ni…
                Berbekal obeng kecil keramat he…he…akhirnya saya putuskan untuk membuka tuh baterai…karena dah 2 tahun masak masih mikirin garansi iya kan?...
Tada…….akhirnya terbuka juga casing baterai Laptop Toshiba yang saya rasa harganya lumayan mahal di bandingkan dengan laptop sejenisnya…..berikut ini previewnya dari berbagai pose…he…he…



  
                Akhirnya timbul juga pertanyaan di hati ini….kok baterainya besar2 dan panjang ya? Lebih besar dari baterai rechargeable yang beredar di pasaran…seperti untuk mainan anak2 anak itu ya…? Waduh, harus cari dimana ni baterai? Bisa gak ya diganti dengan baterai/accu untuk senter  yang lampunya dari diode itu? meskipun begitu, saya sudah mempunyai hipotesis (dugaan sementara) yang masih semu dan perlu pembuktian langsung….tapi karena hanya baterai Toshiba ini yang matot, dugaan saya ini mengerucut dengan kesimpulan:
1.       Baterai Laptop Toshiba(bukan netbook ya?) ini semua berukuran lebih besar dan lebih panjang dari baterai rechargeable yang sering saya temui di pasaran
2.       Untuk warna itu mah hal yang bisa saja berubah2 ubah karena bungkusnya terbuat dari plastic
3.       Untuk jumlahnya ada yang 6 cell, 8 cell bahkan 12 cell, kebetulan ini yang 6 cell
4.    Untuk tata letak serta komponen elektroniknya kemungkinan sama dengan Toshiba yang lain tergantung arus yang keluar berapa volt….
                Untuk menjawab pertanyaan itu akhirnya keluar juga pulsa simpatiku untuk bertanya kepada temen yang lebih ahli (untuk percakapan ini saya sensor ya****karena mengandung materi adult he…he…..).  Hasil dari percakapan ini adalah bahwa baterai laptop yang sudah soak tidak bisa di akali dengan cara “DIJEMUR”….akan tetapi mungkin bisa diakali dengan "DIDINGINKAN" dimasukkan ke dalam freezer seperti baterai hp yang sering saya lakukan dulu….karena saat saya upload ini masih saya bungkus dengan plastik dan saya masukkan freezer, maka untuk hasilnya belum dapat diketahui apakah berhasil atau tidak teknik pem-freezer-an baterai laptopku ini….tunggu aja hasilnya ya Sob….Tunggu juga nantinya kalo teknik pem-freezer-an ini tidak berhasil, saya berniat untuk menggantinya cellnya dengan yang lain,,,,tunggu aja ya?...To be Continued…….Salam

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ASESMEN MADRASAH

TASYAKURAN KELAS VI